Cara Download Video dan Foto di Instagram

Cara Download Video dan Foto di Instagram - Semua orang pasti mengenal media sosial yang diberi nama instagram ini, Sejak pertama kali di luncurkan oleh Kevin Systrom aplikasi ini hingga sekarang menjadi aplikasi dan media sosial yang cukup populer.

Instagram sendiri merupakan media yang dijadikan tempat khusus untuk berbagi foto dan video. Ada banyak sekali foto dan video yang sangat menarik di Instagram. Namun, sayangnya Instagram tidak menyediakan link atau pun button untuk mendownload video maupun foto tersebut.

Biasanya, jika saya menyukai salah satu foto yang terdapat di Instagram, saya akan menscreenshoot foto tersebut. Namun, yang jadi masalah, bagaimana jika kita menyukai sebuah video. Tidak mungkin kan kita harus merekan layar smartphone sambil menjalankan videonya dan tentunya hasilnya pun tidak akan berkualitas seperti video aslinya.

Maka dari itu untuk mengatasi hal ini, kita bisa menggunakan sebuah aplikasi tambahan yang disebut dengan Downloader For Instagram. Untuk mendapatkan aplikasi ini anda bisa mengujungi playstore secara langsung. Oke, langsung saja kita mulai langkah-langkahnya

Cara Download Video dan Foto di Instagram

  1. Download aplikasi Downloader For Instagram, silahkan cari di playstore. Namun jika anda takut salah download saya akan sertakan link diakhir postingan yang akan menuju ke playstore
  2. Kemudian cari video di instagram yang menurut anda unik dan anda sukai. Jika sudah didapatkan klik titik-titik berjejer kebawah yang terdapat diatas video.
    Cara Download Video dan Foto di Instagram
  3. Kemudian pilih opsi Salin url.
  4. Lalu tutup aplikasi Instagram dan buka aplikasi Downloader For Instagram, Kemudian klik button paste lalu klik download.
    Cara Download Video dan Foto di Instagram
  5. Tunggu beberapa saat, setelah selesai loading scroll kebawah. Maka anda akan menemukan 3 button diantaranya terdapat button download video, silahkan klik saja. Maka video akan langsung terunduh
    Cara Download Video dan Foto di Instagram
  6. Dan jika proses pengunduhan sudah selesai, silahkan anda cari folder Instagram Downloader pada file system karena video yang terunduh akan tersimpan di folder tersebut.
Sampai disini anda sudah berhasil melakukan kegiatan mendownload foto maupun video yang terdapat di instagram, semoga cara ini dapat membantu dan bermanfaat bagi anda semua.

Link Download

Komentar

Unknown mengatakan…
Wah saya belum pernah mencobanya nih, terima kasih ya ilmunya ..
Dewi Elsawati mengatakan…
tips nya sangat berguna, karena saya sebelumnya gak bisa ngambil foto dari instagram. tiap mau beli barang dari olshop instagram cuma bisa ngirimin screenshot.
Unknown mengatakan…
Silahkan di coba mas
Unknown mengatakan…
Syukur deh kalau berguna :D
Unknown mengatakan…
Tips yang sangat bermanfaat nih :) harus di coba untuk download video-video yang lucu di Instagram. sebelumnya saya tidak tahu lho kalau video di instagram ini bisa di download
Unknown mengatakan…
iya gan sekalian jadi bahan untuk upload ulang di youtube (Youtubers)

Postingan populer dari blog ini

APA ITU AGROTEKNOLOGI?

Cara Menghilangkan Redirect Pada Template

Cara Menampilkan Subtitle Film di Android