5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015

Setiap bergantinya tahun, tentunya orang akan memperbaiki segala kekurangan yang terdapat pada tahun lalu, seperti halnya dunia teknologi yang akan terus berusaha berkembang dari tahun ketahun. Jadi, begitu pula game juga akan berusaha membuat sesuatu yang baru dari tahun ke tahun yang baru.

Dengan dikembangkanya game ini bertujuan agar mereka pencinta game dapat merasakan hal yang baru dan lebih puas dengan game yang baru diciptakan atau di perbaharui. Jadi, untuk membuat para pencinta game menjadi lebih puas, para pembuat game akan merancang game yang lebih baik dari tahun-tahun lalu.

Untuk anda para pencinta game, disini saya akan membagikan ke pada anda game apa saja yang memiliki grafis terbaik di tahun 2015 ini. Berikut 5 Game untuk platform PC yang memiliki grafis terbaik di tahun 2015.

1. Batman Arkham Knight

5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015

Game yang satu ini merupakan seri ketiga dari game batman, dala game ini selain anda bisa menjalankan batman dengan berjalan kaki, tetapi juga bisa menjalankannya dengan menggunakan mobil kebanggaannya. Pada game terbaru ini tentunya akan terdapat banyak fitur baru dan senjata baru.

2. Just Cause 3

5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015

Game ini juga memasuki seri ketiga. Game dengan genre open world ini tidak kalah dengan game GTA, dimana pada seri terbarunya akan terdapat peta yang cukup luas dan pada game ini anda akan bisa menjalankan dengan menaik kendaraan di laut, udara dan darat.

3. Tom Clancy's The Division


Pada tahun lalu game ini sudah diperlihatkan melalui trailernya, game ini sudah dijanjikan akan memiliki grafis dan gameplay yang sangat menarik. Anda dapat memainkannya secara online bersama pemain lainnya dan dapat juga membagi menjadi dua tim yang saling berlawanan.

4. Mirror's Edge

5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015

Faith menghadirkan seri terbarunya lagi yaitu Mirror's Edge. Game ini menyajikan gameplay yang sangat unik, karena pada game ini anda  mengendalikan karakter wanita yang jago Parkour. Dimana pada game ini anda akan melewati beberapa rintangan dengan cara akrobatik yang sangat memukau.

5. No Man's Sky

5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015

Game yang satu ini sangat beda dari game yang lainnya, karena pada game ini anda akan berhadapan dengan alam luas yang terdapat banyak dinosaurus. Tugas yang anda lakukan pada game ini adalah bagaimana anda tetap hidup di alam yang liar tersebut.

Itulah 5 Game Dengan Grafis Terbaik Tahun 2015, semoga dengan adanya postingan ini dapat mempermudah anda para pencinta game untuk memilih game mana yang akan anda mainkan terlebih dahulu.

Komentar

Aunillah mengatakan…
Wow utk platform HP ada gak yah? oya minta link donlotnya dong....

Postingan populer dari blog ini

APA ITU AGROTEKNOLOGI?

Cara Menghilangkan Redirect Pada Template

Cara Menampilkan Subtitle Film di Android