Artikel Lengkap Tentang Mobilitas Sosial

Pengertian Mobilitas Sosial
Mobilitas Sosial, mobilis artinya pihak yang bergerak dan sosial artinya mengikutsertakan masyarakat. Menurut pendapat Aminnudin Ram mengenai pengertian dari mobilitas sosial, ia mengatakan bahwa
"Mobilitas sosial adalah sebagai suatu gerak perpindahan dalam suatu kelas sosial ke kelas sosial lainnya"
Jadi dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan mobilitas sosial adalah suatu bentuk perpindahan dari struktur sosial satu ke struktur sosial lainnya. Perpindahan ini dapat menyebabkan naik dan turun nya status sosial seseorang atau kelompok.
Artikel Lengkap Tentang Mobilitas Sosial

Jenis-Jenis Mobilitas Sosial

 1. Mobilitas Sosial Verikal
Mobilitas sosial verikal adalah perpindahan naik turunya status sosial seseorang. Perubahan status dapat naik contohnya seorang satpam kemudian menjadi DPR. Perubahan status juga dapat turun contohnya seorang Kepala Staf menjadi karyawan biasa.

2. Mobilitas Sosial Horizontal
Mobilitas sosial horizontal memiliki arti yaitu suatu perpindahan sosial yang tidak berdampak pada tingkat status sosial seseorang. Contohnya seorang dokter saat bertugas di kota A sebagai dokter. Kemdian ia pindah ke kota B dan masih sebagai dokter.

Proses terjadinya Mobilitas Sosial

Faktor yang menyebabkan terjadinya proses mobilitas sosial antara lain
1. Keadaan Alam/Geografis
Keadaan alam dapat mempengaruhi mobilitas sosial seseorang atau sekelompok orang. Misalnya karena terjadi bencana alam seperti Tsunami yang pernah terjadi di Aceh sebagian masyarakat mengalami trauma, kemudian mereka pindah ketempat yang lebih aman dan melanjutkan hidupnya

2. Ekonomi
Ekonomi merupakan faktor utama pendorong terjadinya mobilitas sosial karena setiap manusia pasti akan berusahan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan keluarganya. Mereka akan selalu berusaha agar kondisi sekarang yang mereka alami dapat berubah. Misalnya merekan melakukan mobilitas di kota-kota besar seperti Jakarta disebabkan kebutuhan ekonomi

3. Pendidikan
Misalnya seorang buruh berupaya agar anaknya dapat sekolah dan memiliki pengetahuan  agar kelak nanti ia dapat dengan mudah mencari pekerjaan dan mendapat kedudukan

4. Persaingan
Setiap individu atau kelompok akan berusaha untuk mendapatkan kedudukan atau status yang lebih tinggi dari individu atau kelompok lain. Misalnya persaingan antara rumah tangga yang tinggal disebuah komplek perumahan.

Dampak Mobilitas Sosial

1. Dampak Positif Mobilitas Naik
Jika harapan dari seseorang terwujud pasti ia akan merasa bahagia dan puas karena dapat memenuhi kebutuhan hidupnya dan status sosialnya menjadi meningkat. Sehingga dapat dikatakan bahwa yang menjadi dampak positif dari mobilitas naik yaitu
  1. Perasaan puas dan bahagia
  2. Pengetahuan dan keterampilan meningkat
  3. Penghasilan dan pemenuhan kebutuhan meningkat
  4. Status sosial meningkat
2. Dampak negatif Mobilitas Naik
Jika seseorang sudah berada ditingkat atas pasti kebanyakan akan merasa sombong, angkuh, membatasi pergaulan, berkurang rasa solidaritas dan goto royong.

3. Dampak negatif  mobilitas turun
Jika seseorang tidak pernah bersyukur dan menyadari bahwa semuanya hanya milik tuhan. Maka ketika dia berada pada posisi mobilitas turun dia akan merasa tidak puas, kurang bahagia, kecewa, kurang percaya diri dan putus asa

5. Dampak Positif Mobilitas Turun
Ketika seseorang gagal dalam berusaha dan dia menyadari bahwa manusia memiliki kekurangan lalu dia berani untuk mencoba kembali dengan cara memperbaiki kesalahan yang pernah ia buat agar tidak mengalami kegagalan untuk kedua kalinya. Maka akan timbul dampak positif dari mobilitas menurun yaitu kesadaran atas kekurangan yang ada pada dirinya dan berusaha untuk merubah, lebih berhati-hati karena sudah memperoleh pengalaman sebagai bekal dan mengingat bahwa setiap manusia memiliki keterbatasan dan hanya tuhanlah yang maha sempurna, maka harus mendekatkan diri lagi kepada tuhan.

Komentar

wongcrewchild mengatakan…
mobilitas sosial ini kaitannya dengan hubungan sesama ya mas..makasih mas
Fazri mengatakan…
mobilitas terjadi karena faktor tetentu ya. saya baru tahu tentang hal ini...
Unknown mengatakan…
Bagus deh kalau menambah wawasan orang yang berkujung di blog ini

Postingan populer dari blog ini

APA ITU AGROTEKNOLOGI?

Cara Ampuh Menyadap Android Tanpa Root

Cara Menghilangkan Redirect Pada Template