Peluang Usaha Investasi Franchise Alfamidi

Tak asing lagi untuk nama Alfamidi - yang pasti sudah pernah kita lihat beberapa gerainya, secara warna mirip punya grup usahanya Alfamart dan tulisan serta setting layoutnya, sehingga tidaklah salah kalau anda kira Alfamidi merupakan grupnya Alfamart. Mungkin kita pikir ini untuk segmen yang berbeda. Akan tetapi Alfamidi tidak ada hubungannya dengan Alfamart.

Dan usaha tersebut dikelola oleh PT Midi Utama Indonesia. info yang didapat sampai akhir 2008 secara nasional ditargetkan akan ada 60 gerai dengan rincian 50 di jakarta dan sisanya di kota lain. di surabaya sendiri sudah ada 4 gerai Alfamidi yang dibuka. awal 2009 rencananya akan dibuka 10 gerai di Bali. Komposisi isi gerai adalah 60% produk food, 20% non-food, dan 20% adah frozen stuff.

Persyaratan Franchise Alfamidi:

>WNI
    Mempunyai Badan Usaha (PT atau CV) - yang kami rekomendasikan.
    Sudah atau akan mempunyai lokasi tempat usaha dengan luas min. 400 m2 (diluar gudang & tempat tinggal karyawan ) dengan total keseluruhan lahan ± 400-500 m2.

    Memenuhi persyaratan perijinan :
    Ijin tetangga
    Ijin Domisili usaha
    UUG/HO
    SITU
    IMB
    SIUP
    TDP
    NPWP & NPPKP
    STPUW
    Khusus untuk Kab. Serang terdapat aturan jarak antar minimarket yaitu Min. 500m Jika jarak dibawah 500m maka untuk Perijinan tidak dapat diterbitkan.
    Bersedia mengikuti sistem dan prosedur yang berlaku di Alfamidi.

Langkah-langkah Franchise Alfamidi :

    Presentasi Awal
    Usulan Lokasi
    Survey Lokasi
    Pengukuran Lokasi
    Presentasi Lanjutan
    Perjanjian Waralaba
    Project
    GO Toko
    Investasi
    Investasi ± 1,2 M (Estimasi untuk bangunan Ruko) - ± 1,5 M (Estimasi untuk Tanah Kosong ).

Rinciannya :
    Franchise Fee 75 Jt + PPN 10 % selama 10 tahun
    Renovasi Sipil & Listrik
    Perijinan
    Perlengkapan Toko dan AC
    Komputer dan Systemnya
    Pembukaan Toko, Kalender Promosi untuk 12 bulan selama 10 tahun
    Single pole, Shop Sign dan sarana display

PERHATIKAN :
Setelah Toko siap, pengadaan barang pertama kali akan kami beri pinjaman tanpa bunga selama 28 hari dan untuk selanjutnya setiap 14 hari.

Untuk type Toko 60 rak jumlah item ± 3000 total harga barang ± 250 Jt. Renovasi Sipil & Listrik dapat Bapak / Ibu kerjakan sendiri oleh kontraktor Bapak / ibu tetapi semua spek harus mengikuti standart Alfamidi. Begitu juga untuk Perijinan dan pengadaan AC. Otomatis akan mengurangi nilai investasi yang akan Bapak / ibu bayarkan kepada Alfamidi.

Untuk Gambaran Laba - Rugi :

GM ( Gross Margin ) = 12,5 - 14%
Opex :

    Gaji Karyawan
    Listrik
    Air
    Telp
    Admin Fee Rp. 1 jt/bulan
    Distribusi Fee 2% dari HPP ( Harga Pokok Pembelian )
    Royalti Fee : 0 s/d 500 Jt :0%
    500jt s/d 750 Jt :3%
    >750jt :4%

Note : Penghitungan Berdasarkan penjualan / bln. Penghitungan secara progresif

NM ( Nett Margin ) = 2 - 4% ( Keuntungan Bersih yang didapat Investor Per Bulan dihitung dari Omset )
Contoh : SPD ( Sales Per Day ) = Rp. 20Jt (Average) = Rp. 500Jt/ bulan
(cash profit = ± 3 - 4% ) = Rp. 15jt - 20jt Jt/bulan.

Mungkin ada hal baru yang berbeda dengan Alfamart dan Indomaret, yaitu Alfamidi menyediakan frozen food seperti daging segar serta sayuran dan buah segar lebih banyak. Alfamart dan Indomaret didak menjual sayuran segar dan daging serta ayam frozen.

Ini merupakan jaringan ritel kelas mini market pertama yang menggarap segmen tersebut, namun untuk main di segmen itu memang tidaklah mudah karena memiliki faktor resiko yang lebih besar dari menjual makanan olahan siap saji.

Tingginya daya beli masyarakat membuat peluang bisnis ritel di Indonesia masih terbuka lebar. PT Midi Utama Indonesia, pengelola ritel Alfamidi, menangkap peluang itu dengan memperluas pangsa pasar di Jatim. President Director PT Midi Utama Indonesia Rullyanto mengatakan, sampai akhir 2008, secara nasional ditargetkan tersedia 60 gerai Alfamidi, dengan rincian 50 gerai di Jakarta dan sisanya di Surabaya.

Apakah Anda tertarik bergabung sebagai franchisee jaringan ritel tersebut?

Pelaung tersebut dapat menjadi acuan awal bagi Anda jika ingin membandingkan tipe investasi yang mereka tawarkan. Ya, perbedaan utamanya modal yang dibutuhkan untuk membuka gerai Alfamidi jumlahnya 3-4 kali lebih besar dibanding Alfamart.

Sumber:
http://www.beritafranchise.com
http://indocashregister.com
http://www.franchisewaralaba.com
http://alfamidiku.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

APA ITU AGROTEKNOLOGI?

Cara Ampuh Menyadap Android Tanpa Root

Cara Menghilangkan Redirect Pada Template